Secepat Apakah Internet Di Indonesia?? - Internet merupakan sebuah kebutuhan bagi para pengguna seluruh dunia, bahkan hampir setiap kegiatan manusia di seluruh dunia selalu memanfaatkan media internet sebagai mediasi pendukung kegiatan mereka. Begitu pentingnya internet bagi kehidupan manusia, seluruh informasi yang terupdate secara online membuat internet semakin diminati oleh semua kalangan, Menurut pantauan kami Internet merupakan trend dan gaya hidup bisnis dan masyarakat berubah (surfing & browsing), Begitu banyak sekali kegiatan yang dapat dilakukan melalui media internet bahkan semua kalangan sudah bukan lagi menerapkan bahkan sudah menjadi pelaku didalamnya seperti contoh adanya E-bussiness, E-commerce, E-banking, E-book, E-Marketing, dan lainnya yang mungkin lebih banyak dari yang disebutkan. Banyak sekali dari berbagai macam kalangan yang mengadopsi internet untuk kepentingan mereka sendiri untuk melakukan suatu bisnis baik sekala kecil maupun besar dan beberapa dampak yang ditimbulkan dari bisnis yang dilakukan melalui media internet (Online) cukup signifikan dan menguntungkan.
Adopsi Media Internet dan layanan sebuah e-business Di Eropa dan Dunia
Namun timbul pertanyaan “Secepat Apakah Internet Di indonesia? Menurut data dari Household Download Index, kecepatan internet Indonesia hanya mencapai 4,1 Mbps. Di dalam ranking ASEAN, Indonesia ada di posisi keenam. Hanya sedikit unggul dari Laos (4Mbps) dan Filipina (3,6Mbps).
Di wilayah
Asia Tenggara, Singapura memimpin posisi Pertama dengan
speed paling
ngebut 61 Mbps. Bahkan, Singapura mampu ungguli Jepang (41,7 Mbps), AS (22,3 Mbps), dan China (18,3 Mbps). Sedangkan di posisi ke-2 ASEAN ada Thailand (17,7 Mbps) yang disusul Vietnam (13,2 Mbps).
Kemudian di peringkat ke-4 ada Kamboja (5,7 Mbps) yang disusul Malaysia (5,5 Mbps) dan Myanmar serta Brunei di kecepatan yang sama 4,9 Mbps. Di posisi keenam ada negara tercinta kita yakni Indonesia dengan 4,1 Mbps lalu Laos (4 Mbps) dan di posisi Paling buncit dan terakhir ada Filipina dengan 3,6 Mbps.
Data Household Download Index dari Ookla ini lakukan riset dari periode 7 Maret hingga awal April 2014. Di wilayah Asia Tenggara sendiri rata-rata kecepatan internet dari 10 negara yang dikaji yakni 12,4 Mbps.
Berikut data grafik yang di teliti dan dilakukan riset oleh ASEAN DNA dari Household Download Index :
Data Grafik ASEAN DNA dari Household Download Index
Menariknya serta konyolnya bahwa kecepatan internet dari tiap-tiap negara ini dilambangkan serta difilosofikan melalui gambaran binatang yang mewakili kecepatan internet masing-masing. Yang Paling tercepat adalah Singapura yang dilambangkan dan difilosifikan dengan binatang
cheetah. Sedangkan untuk negara tercinta kita ini yakni Indonesia yang berada di urutan ke-6 di ASEAN diwakilkan dan digambarkan melaui kuda nil. Apakah
internet Indonesia memang selamban kuda nil??
Bagaimana Pedapat Kalian??